Mengapa Kita Harus Tidur ?

Mengapa Kita Harus Tidur ? Kalau kita hitung sebenarnya kita telah menghabiskan sepertiga waktu hidup kita untuk tidur (Rata - rata 8 jam sehari).

Tapi apakah pernah terpikirkan, Mengapa Kita Harus Tidur ?

Tidur tidak hanya beristirahat seperti halnya hewan mamalia, burung dan hewan tidak bertulang belakang lainnya. Setidaknya kita mengetahui kalau tidur itu sangat baik untuk kesehatan.

Tanda tanda kehidupan seperti kesadaran, denyut nadi dan frekuensi pernapasan mengalami perubahan. Dalam tidur normal biasanya fungsi saraf motorik juga saraf sensorik untuk kegiatan yang memerlukan koordinasi dengan sistem saraf pusat akan diblokade, sehingga pada saat tidur cenderung untuk tidak bergerak dan daya tanggap pun berkurang.

Sebenarnya cukup tidur sejenak dalam keadaan rileks juga sudah bisa membuat tubuh kita bugar kembali. Tidur sejenak biasanya disebut dengan Power Nap, walau hanya sekitar 10 menitan saja.

Dengan tidur sejenak sekitar selama 5-10 menit saja kita telah dapat menjaga tubuh kita. Jangan pernah berpikir kalau tidur itu hanya membuang-buang waktu kita yang berharga. Saya yakin di dunia ini tidak ada orang yang mau disakiti dan dipaksa bekerja terus-menerus.

Begitu juga tubuh kita, Bahkan mesin pun tidak dapat dipaksakan untuk dipakai secara terus menerus. jikalau kita paksakan mesin tersebut akan mengalami keausan, bahkan yang lebih parah, kerusakan hingga tidak dapat digunakan kembali. Tentunya kita semua tidak ingin hal seperti itu dialami oleh tubuh kita. Untuk itu, tidur merupakan kebutuhan yang wajib bagi setiap manusia.

Nah pesan saya yuk kita istirahat(tidur) jangan begadang melulu, hehehe...
by : http://nagapasha.blogspot.com



Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...